Pages

Cari Artikel

Info Toyota Agya - Saat Mesin Agya Susah Menyala

Saat ingin mengendarai Agya anda, eh mesin mobil sulit dihidupkan. Sudah mencoba starter berulang-ulang, namun mesin tetap tidak mau menyala. Kalau sudah begitu, kemungkinan memang terjadi kerusakan, tapi jangan buru-buru putus asa, cobalah lakukan pemeriksaan sendiri.

Biasanya jika mesin mobil tidak menyala, ada dua komponen yang harus diperiksa.

Pertama, Anda harus memeriksa kondisi aki. Karena, aki yang sudah lama bisa jadi sistem kelistrikannya sudah kurang bagus. Biasanya terjadi pada usia aki yang mencapai 1 tahun lebih.

Tapi, kekuatan aki juga dapat dilihat dari pemilik melakukan perawatannya. Jika selalu dirawat dengan baik, maka aki tersebut bisa ada yang bertahan hingga dua tahun.

Kedua, mesin mobil yang tidak bisa menyala juga bisa disebabkan oleh suplai bahan bakar atau udara yang kurang. Artinya, terjadi masalah pada sistem injektor atau saringan udara.

Apabila kedua komponen itu normal maka mesin mobil bisa dengan mudah untuk menyala.

Nah, biar Toyota Agya anda tetap lancar saat mau dinyalakan, rawatlah dua bagian mobil diatas ya.

Info Toyota Agya - Mencegah Kaca Mobil Agya Anda dari Jamuran

Salah satu penyebab timbulnya bercak yang disebabkan oleh jamur di kaca mobil adalah karena air Hujan yang bercampur dengan debu dan kotoran kemudian kering dengan sendirinya akibat terik sinar matahari.

Nah untuk menghindari hal tersebut, hal yang perlu diperhatikan adalah sebagai berikut:

Pertama-tama, jika Agya anda sudah terkena air Hujan maka usahakan jangan sampai kering oleh sinar matahari. Jadi setelah Hujan dan kembali bertemu dengan sinar matahari, usahakan berhenti dulu, lalu kaca mobil disiram dengan air bersih, kemudian dilap sampai kering. Lalu lanjutkan perjalanan lagi. Cukup repot ya? hehe. Tapi memang begitu salah satu cara mencegahnya.

Lalu cara kedua adalah jika sepanjang jalan hingga ke garasi rumah masih Hujan, usahakan kaca mobil tetap dibersihkan menggunakan air bersih, setelah itu dilap sampai kering. Jadi usahakan setiap sampai di rumah walaupun hujannya belum reda, kaca mobil agya anda sebaiknya dibersihkan lagi menggunakan air bersih yang ada di rumah. Kalau bisa, seluruh bodinya dibersihkan juga bila anda ingin menjaga keawetan warnanya..

Info Toyota Agya - Pengguna Agya, Hati-hatilah Bila Melintasi Genangan Air

Tancap gas alias ngebut dengan Agya pada saat Hujan lebat sebaiknya dihindari, apalagi bila hendak melewati genangan air yang panjang. Kenapa?

Salah satu gejala fisika yang berbahaya saat melintasi genangan dalam kecepatan tinggi adalah, Aquaplaning. Yaitu suatu gejala di mana ban tidak menapak pada permukaan jalan karena lapisan air yang tercipta saat dilalui dalam kecepatan tinggi.

Efeknya, traksi pada ban akan hilang total. Pengendalian kendaraan melalui setir tidak akan bisa dilakukan, mobil hanya akan berjalan ke depan tanpa arah yang jelas. Kalau sudah begini, petaka fatal mengancam!

Bila keadaannya seperti itu, lalu harus bagaimana?

Pedal Rem

Jika Anda sudah merasakan gejala Aquaplaning jangan secara mendadak menginjak pedal rem. Upaya antisipasi ini justru salah, karena tanpa adanya traksi antara ban dengan permukaan jalan akibat lapisan air, pengereman tidak akan berpengaruh apa-apa.

Cara yang terpat adalah, lepas kaki Anda dari pedal gas, bertujuan agar kendaraan bisa mengurangi kecepatannya.

Toyota Agya belum dilengkapi fitur ABS (anti-lock braking system) dan EBD (electronic brakeforce distribution). Untuk itu, ketika melewati genangan air sebaiknya lebih berhati-hati, karena tanpa fitur ABS & EBD, begitu menginjak rem maka akan terkunci dan akibatnya akan fatal.

Momen

Saat melaju di jalan tol dan melihat jalan basah di depan sebaiknya melakukan pengereman sedikit demi sedikit. Atau cara lain bisa juga dilakukan dengan melepas pedal gas untuk menurunkan kecepatan (deselerasi) sebelum masuk ke jalan basah.

Perhatikan momen yang tepat untuk melakukan pengereman, sebelum mobil masuk ke area genangan.

Kalau terus digas, selain bisa tergelincir juga akan bisa merusak mesin. Karena ketika mobil dengan kecepatan tinggi lalu menerabas genangan air, otomatis ada air yang tersedot ke dalam mesin melalui grill, apalagi kecepatannya di atas 60 km per jam.

Jadi, para pengguna Toyota Agya sekalian... berhati-hatilah di saat hujan, terutama saat ada genangan air ya...