Honda CR-V 2017 berambisi untuk menaklukkan Land Rover Discovery Sport and Volvo XC60. Untuk itu peforma mesin dan fitur kenyamanan pun diubah.
Honda CR-V 2017 akhirnya diluncurkan pada ajang LA motor show 2017 sebelum mulai dipasarkan pada awal tahun 2017. CR-V generasi baru tersebut mempunyai sederet fitur anyar dari eksterior, interior hingga mesin yang kini dilengkapi turbocharged.
Honda CR-V 2017 memiliki lampu utama yang terintegrasi LED pada depan dan belakang. Selain lampu, perubahan bonnet dan pilar A pada CR-V terbaru ini membuat pandangan saat menyetir le bih luas. Hal tersebut didukung dengan jok yang tinggi dan velg alloy berukuran 18 dan 19.
Leon Brannan selaku Direktur Honda Inggris mengungkapkan bahwa Honda Honda CR-V 2017 dikembangkan untuk melawan jejeran SUV kelas atas seperti Land Rover Discovery Sport and Volvo XC60. Untuk itu peforma mesin dan fitur kenyamanan pun diubah.
Seperti yang diketahui, Honda CR-V 2017 menggunakan dapur pacu yang sama dengan Honda Civic generasi 10, yakni mesin 4-silinder 1,5 liter turbocharger. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga 190 hp dan torsi 242 Nm.
No comments:
Post a Comment